MEDIA AN NUUR─Dalam tubuh manusia, ada satu bagian kecil yang sangat menentukan arah hidup seseorang. Berupa segumpal daging yang menjadi pusat kendali seluruh perbuatan manusia, yakni hati.
أَلَا وَإِنَّ فِي الْجَسَدِ مُضْغَةً، إِذَا صَلَحَتْ صَلَحَ الْجَسَدُ كُلُّهُ، وَإِذَا فَسَدَتْ فَسَدَ الْجَسَدُ كُلُّهُ، أَلَا وَهِيَ الْقَلْبُ
“Ketahuilah, sesungguhnya dalam tubuh itu ada segumpal daging. Jika ia baik, maka baiklah seluruh tubuh. Dan jika ia rusak, maka rusaklah seluruh tubuh. Ketahuilah, segumpal daging itu adalah hati.” (HR. Bukhari dan Muslim)
Jika hati seseorang baik, maka ucapan, tindakan, dan perilakunya juga akan mencerminkan kebaikan. Namun jika hatinya rusak, maka lisan mudah berkata kasar, tangan mudah menyakiti, dan sikapnya cenderung membuat orang lain terluka.
![]() |
Ustaz Danuri menyampaikan tentang segumpal daging bernama hati |
Orang yang hatinya rusak akan lebih mudah marah, buruk sangka, suka mengeluh, dan merasa iri terhadap nikmat orang lain. Sebaliknya, hati yang bersih akan melahirkan ketenangan, keikhlasan, dan cinta pada sesama. Maka tak heran, kebaikan akhlak menjadi salah satu tanda utama kebersihan hati.
الْبِرُّ حُسْنُ الْخُلُقِ، وَالإِثْمُ مَا حَاكَ فِي نَفْسِكَ، وَكَرِهْتَ أَنْ يَطَّلِعَ عَلَيْهِ النَّاسُ
“Kebaikan adalah akhlak yang baik, dan dosa adalah apa yang meresahkan jiwamu dan engkau tidak suka bila orang lain mengetahuinya.” (HR. Muslim)
Kebaikan yang sejati tercermin dalam akhlak yang mulia: berkata lembut, jujur, amanah, tidak menyakiti orang lain, dan bersikap santun. Semuanya bersumber dari hati yang sehat dan bersih.
Di antara tanda hati yang hidup adalah rasa senang duduk di majelis ilmu. Hati yang baik akan rindu dengan nasihat, nyaman mendengarkan Al-Qur’an dan hadis, serta tenang saat dikelilingi orang-orang saleh. Ia tahu, bahwa majelis ilmu adalah tempat memperbaiki diri, menguatkan iman, dan menghaluskan akhlak.
Maka, mari jaga dan perbaiki hati kita. Mulailah dari akhlak: jujur dalam ucapan, sopan dalam pergaulan, sabar dalam menghadapi ujian. Dan jangan lupa sempatkan hadir di majelis ilmu, walau hanya sebentar. Karena dari segumpal daging kecil itu, seluruh hidup kita akan terarah, menuju kebaikan, atau sebaliknya.
Kajian Malam Selasa (Senin, 30 Juni 2025) bakda Salat Isya di Masjid An Nuur Sidowayah dengan pemateri Ustaz H. Danuri, M.Ag (Ketua PRM Ngreco)