NqpdMaBaMqp7NWxdLWR6LWtbNmMkyCYhADAsx6J=
MASIGNCLEANLITE104

Musyawarah Pimpinan Cabang Muhammadiyah Weru Menyambut Ramadan 1444 H

MEDIA AN NUUR─Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Weru menggelar musyawarah persiapan menyambut Ramadan 1444 H. Dilaksanakan pada hari Senin, 6 Maret 2023 bakda Salat Isya bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Weru (Kalisige, Karakan, Weru).

Pertemuan dipandu pembawa acara Pak Sagiyo. Usai membuka dengan bacaan basmalah dan membacakan susunan acara, tausiah pembukaan disampaikan oleh Ketua PCM Weru, Pak Sukasno.

Pak Sukasno menyampaikan bahwa sebentar lagi kita akan masuk bulan suci Ramadan. Sebagaimana kita tahu, pada Surat Al Baqarah ayat 183 terdapat syariat berpuasa kepada orang beriman yang mukim, sehat jasmani dan rohani.

Pak Sukasno
Pak Sukasno berikan nasihat

Puasa Ramadan diwajibkan bagi orang beriman, berarti jika tidak dilaksanakan maka berdosa. Puasa itu menahan dari makan-minum dan yang membatalkan puasa, mulai terbit fajar hingga azan magrib.

Dari semua amalan Ramadan terutama puasa memiliki tujuan agar kita menjadi orang bertakwa. Orang yang paling mulia di sisi Allah adalah orang yang bertakwa.

Selanjutnya rembugan memutuskan jadwal tarawih keliling ke tiap ranting. Adapun jadwal memuat unsur PCM, PRM, AUM, Pemuda, dan tokoh Muhammadiyah. Dibentuk 6 kelompok berisi 12 peserta.

Jadwal Tarling PCM Weru

Untuk petugas dipersilakan ditentukan internal kelompok, seperti siapa yang mengisi tausiah iftar, menjadi imam dan mengisi kultum. Bertamu ke ranting membawa oleh-oleh buku Himpunan Putusan Tarjih dan kitab suci Al-Qur’an.

Pak Sukasno memberikan pesan bahwa pada prinsipnya Muhammadiyah cenderung pada pendapat melaksanakan tarawih dengan jumlah rakaat 4.4.3. Namun, boleh dengan 2.2.2.2.3, sehingga karena tamu maka bagaimana pelaksanaan tarawih menyesuaikan tuan rumah.

Ketua PCM Weru ini juga mengingatkan agar dalam memberikan tausiah setelah tarawih haruslah berupa kultum, diharap ringkas langsung ke materi. Jangan terlalu bertele-tele pada pembukaan yang lama.

Diharapkan juga agar peserta tarawih keliling bisa hadir semua. Jangan sampai hanya segelintir saja. Tim tarling membawa nama baik Muhammadiyah, maka jangan memberikan kesan yang buruk dalam masyarakat.

Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Weru menggelar musyawarah
Peserta musyawarah

Pak Sukasno memberikan informasi bahwa sesuai hisab Muhammadiyah akan melaksanakan puasa mulai 23 Maret 2023, kemungkinan sama dengan pemerintah. Ramadan tahun ini pada perhitungan Muhammadiyah hanya berjumlah 29 hari. Untuk hari raya Idulfitri pada tanggal 21 April 2023, bagi ranting yang minta khatib dari cabang bisa menghubungi Pak Sarwiji Majid melalui WhatsApp.

Pertemuan diakhiri dengan penyampaian oleh-oleh cerita hasil Musyawarah Wilayah Muhammadiyah Jateng yang kemarin diwakili oleh Pak Sarwiji Majid, Pak Yasmin Muslim, dan Pak Wagiya. Mewakili bercerita adalah Pak Wagiya.

Share This Article :
Wakhid Syamsudin

Berusaha menjadi orang bermanfaat pada sesama melalui tulisan. Saat ini mengelola blog Media An Nuur (www.media-annuur.com), Bicara Cara (www.bicaracara.my.id), dan blog pribadi (www.syamsa.my.id)

2907636960708278822